Rabu, 26 November 2014

BERSAMA TRAVELOKA, KU INGIN WUJUDKAN JANJI 20 TAHUN LALU ITU

JIka aku boleh pergi sekehendak hati, aku akan memilih Pantai Lasiana


Pantai Lasiana Kupang - sumber internet

Sejak kecil aku sudah sering diajak berkelana menjelajah negeri ini. Tak heran jika aku lantas memiliki hobi traveling dan berkeinginan besar untuk menyambangi destinasi wisata di Indonesia. Sayangnya, masih banyak tempat yang belum bisa ku datangi. Salah satunya adalah Pantai Lasiana yang letaknya di Kupang, Nusa Tenggara Timur.
 
Aku mengenal traveling berkat mama. Karena mama sangat suka jalan-jalan. Dan bukan hanya tempat wisata saja yang dikunjungi. Namun sebagai pecinta alam, mama gemar mendaki gunung. Hobi traveling mama sendiri ditularkan oleh almarhum eyang kakung. Setiap ada waktu libur mereka berdua pasti mengisinya dengan berjalan-jalan.

Dan 20 tahun lalu, selepas menghadiri sebuah acara di Bali, eyang dan mama menyempatkan untuk mengunjungi kota Kupang di Nusa Tenggara Timur. Selain ingin mengenal daerah tersebut, mereka merencanakan untuk mengunjungi Pantai Lasiana.

Pantai Lasiana kala itu, menurut penuturan mama, sangat indah dan asri. Pasirnya berwarna putih bersih, lautnya biru dan airnya begitu jernih. Selain itu ombaknya juga tidak terlalu besar Hingga mama sempat mencoba untuk berenang.
Pantai Lasiana juga banyak ditumbuhi pohon kelapa, lontar serta semak-semak yang membuat tempat ini nampak begitu alami. Terdapat pula lopo-lopo (bangunan khas timor yang beratapkan alang-alang). 
Karena merupakan kunjungan pertama mama dan eyang, tidak lupa mereka mengabadikan keindahan Pantai Lasiana dengan kamera. Mama bahkan sengaja memotret Pantai Lasiana kala senja, saat matahari tengah terbenam.
Sayangnya, mama yang sejak kecil sering ceroboh, tanpa sengaja telah meninggalkan tas berisi kamera dan kain tenun khas Nusa Tenggara Timur, di sebuah rumah makan yang menjual Se'i (makanan dari daging sapi khas Kupang). Dan baru dalam perjalanan pulang, mama mengetahui kehilangan tersebut.
Tentu saja semua kenangan berupa foto telah lenyap. Begitu pula kain tenun yang rencananya hendak dibuat gaun oleh mama. Untuk mengurangi kesedihan mama, eyang berjanji akan mengajak mama kembali ke Pantai Lasiana suatu saat nanti. Namun belum sampai janji itu terpenuhi, eyang meninggal dunia.
Kini aku ingin memenuhi janji almarhum eyangku pada mama untuk mengunjungi Pantai Lasiana. Dan sebuah kesempatan datang dari http://www.traveloka.com/ yang menyelenggarakan blog contest
http://www.traveloka.com/ itu sendiri merupakan sebuah situs yang membantu kita mencari tiket pesawat promo yang tercepat, termurah dan terlengkap. Selain itu http://www.traveloka.com/ juga aman dan gratis untuk digunakan. Dengan  http://www.traveloka.com/ pencarian tiket pesawat menjadi mudah dan menyenangkan. Terlebih http://www.traveloka.com/ sangat mendukung pencarian penerbangan domestik.
Aku berharap http://www.traveloka.com/ bisa membantu mewujudkan janji itu. Hingga mama bisa mengunjungi Pantai Lasiana seperti 20 tahun silam. Akan ku abadikan semua keindahan Pantai Lasiana kembali. Dan akan kupastikan kamera kami tetap ada hingga pulang nanti. Aku juga ingin membelikan kain tenun khas Nusa Tenggara Timur untuk mama yang dulu sempat hilang. Semua karena rasa terima kasihku. Sebab mama telah membuat aku mencintai Indonesia, lewat traveling yang dikenalkan padaku sejak aku kecil dulu.











1 komentar:

  1. wah! liat gambarnya aja kepingin ke sana :) semoga kak sita bisa ke sana ya

    BalasHapus