Kamis, 08 Oktober 2015

KHALISA LIP CARE, KEMBALIKAN SENYUMAN CERIAKU



"Senyum adalah jendela hati. Wajah akan semakin menarik dan sempurna bila kita tersenyum"

Beberapa waktu lalu aku sempat membaca sebuah tulisan tentang manfaat senyum bagi kesehatan. Senyum bisa membuat seseorang tampak lebih muda, senyum juga mampu mengubah suasana hati. Bahkan senyumpun bisa menular. Banyak sekali manfaat senyum baik bagi diri sendiri maupun orang lain.

Tapi aku sempat tidak percaya diri untuk tersenyum. Padahal dulunya aku merupakan gadis cilik yang murah senyum. Terlihat dari koleksi foto-foto yang masih tersimpan dalam album, senyuman tak pernah lepas dari bibirku. Sayangnya, menginjak usia remaja aku didera berbagai masalah dan tanpa sadar aku mulai jarang tersenyum.

Senyuman masa kecilku

Masalah terbesarku adalah aku minder dengan keadaan kulitku. Aku tinggal di daerah pegunungan. Setiap kali musim kemarau datang kulitku lantas kering dan bersisik gara-gara udara dingin yang terlalu ekstrem. Yang paling parah adalah bibirku menjadi pecah-pecah serta mengelupas. Benar-benar tidak sedap dipandang mata. Agar lembab aku sering menjilati bibirku. Tidak tahunya hal tersebut malah memperparah keadaanku.

Mama sempat menyarankan untuk memakai madu menjelang tidur. Tapi aktivitas yang padat membuat aku kelelahan dan lupa mengoleskan madu pada bibirku. Tanteku yang prihatin pada keadaan bibirku kemudian memberi lip balm yang berfungsi melindungi dan menjaga kelembaban bibir. Khususnya bibir yang kering dan pecah-pecah seperti bibirku. Sayang warnanya yang agak menyolok membuat aku tidak percaya diri. Selain itu aku memiliki riwayat alergi pada kulit saat kecil. Jadi aku takut produk kecantikan yang disarankan oleh tante tidak akan cocok untuk kulitku. Alhasil keadaan bibirku kian parah.


Empat varian Khalisa Lip Care (sumber gambar https://www.facebook.com/KhalisaIndonesia)

Suatu hari aku mendapat paket dari Rohto yang berisi bedak padat dan tabur juga hand & body lotion sebagai salah satu pemenang favorit lomba menulis cerita pendek tahun 2013. Bingung dan ragu karena belum pernah memakai produk kecantikan, membuat aku tidak segera mencobanya. Jadi kosmetik tersebut aku biarkan tergeletak begitu saja di dalam kamar.

Tapi masalah pada bibirku yang kian parah membuat mataku terbuka. Yang awalnya tidak peduli pada perawatan kulit lalu berusaha mencari tahu. Ternyata kulit remaja juga membutuhkan perawatan. Jadi bedak serta hand & body lotion yang sebelumnya aku simpan lantas aku coba. Dan ternyata kulitku cocok dengan produk keluaran dari PT. Rohto Laboratories Indonesia.

Aku kemudian mencari produk perawatan bagi bibirku. Karena teringat fungsi lip balm yang menjadikan bibir kembali sehat, akupun ingin mencoba pelembab bibir keluaran Rohto. Tetapi hasilnya nihil. Toko-toko di kotaku tidak menjualnya. Produk dari Rohto yang beredar hanyalah obat tetes mata yang memang sudah kondang sejak dahulu kala.


Pure Vanilla Honey (sumber gambar https://www.facebook.com/KhalisaIndonesia)

Beruntung akhir Agustus 2015 lalu aku mendapat kesempatan mengunjungi kota Jogjakarta bersama mama. Saat berbelanja di sebuah Hipermart aku lantas mencari lip balm keluaran Rohto. Salah seorang pramuniaga memberiku Khalisa Lip Care. Bentuknya yang serupa stick nan ramping dengan tutup berwarna putih langsung membuatku jatuh hati. Ketika mengetahui harganya yang hanya sekitar dua puluh ribu rupiah membuat aku seketika memutuskan untuk membelinya.

Awalnya aku sempat bingung memilih Khalisa Lip Care mana yang akan kubeli. Sebab ada 4 macam varian yang tersedia, yakni
  • Pure Vanilla Honey (beraroma vanilla honey serta tidak berwarna)
  • Pink Bubble Gum (beraroma bubble gum dengan warna pink lembut yang natural)
  • Peach Caramel (warna salem yang natural dan beraroma caramel manis)
  • Red Cherry Peppermint (warna merah lembut dengan aroma cherry peppermint segar)
Tapi begitu tahu spesifikasi masing-masing, aku memilih Khalisa Lip Care Pure Vanilla Honey yang tidak berwarna agar cocok untuk diriku yang belum lagi genap berusia 20 tahun.

Pink Bubble Gum (sumber gambar https://www.facebook.com/KhalisaIndonesia)

Rupanya aku tidak salah pilih sebab mama yang lebih tahu soal kosmetika juga sangat setuju ketika aku memutuskan membeli Khalisa Lip Care karena produk ini memiliki beberapa keunggulan yaitu :

Halal
Tidak hanya makanan dan minuman yang perlu sertifikat Halal tetapi kosmetik juga perlu karena produk inipun terserap ke dalam tubuh. Terlebih bagi umat muslim dimana kepastian mengkonsumsi atau memakai produk halal adalah wajib. Sehingga dengan adanya label halal kita yakin selama proses pembuatannya produk ini telah memenuhi syarat halal. Yakni bahan yang dipakai adalah bahan yang halal serta suci dan proses produksinya pastilah bebas dari bahan haram dan najis.

Melembabkan
Bibir yang kering, pecah-pecah, mengelupas, pucat serta berwarna hitam sangat membutuhkan lip balm. Dan lip balm yang melembabkan akan melindungi bibir kita dengan baik serta tidak akan merusak lapisan kulit bibir.

SPF 25
SPF atau Sun Protection Factor sangat dibutuhkan dalam sebuah produk kosmetika. Dan SPF 25 pada Khalisa Lip Care berfungsi sebagai tabir surya yang berguna melindungi bibir dari paparan sinar matahari. Sebab sinar matahari merupakan pemicu bibir menjadi kering.

Vitamin E
Vitamin E bisa mencegah penuaan dini karena sebagai antioksidan vitamin ini mampu melindungi kerusakan sel-sel tubuh akibat radikal bebas. Jadi pelembab bibir dengan kandungan vitamin E akan membuat kulit bibir terlindungi dari radikal bebas yang menyebabkan penuaan dini. Selain itu vitamin E mampu memperbaiki kerusakan seperti bibir pecah-pecah dan kering.


Peach Caramel (sumber gambar https://www.facebook.com/KhalisaIndonesia )

Kandungan utama Khalisa Lip Care sendiri adalah Beeswax, Shea Butter dan Olive Oil yang sangat berguna untuk menjaga kelembaban bibir agar selalu lembut serta bebas dari berbagai masalah seperti bibir kering, pecah-pecah, mengelupas, pucat bahkan berwarna hitam.

Seperti kita tahu Beeswax adalah lilin lebah alami yang diproduksi dalam sarang lebah madu. Beeswax banyak dipakai pada industri kosmetik karena berfungsi untuk melembabkan kulit. Beeswax juga mampu mengatasi masalah kulit seperti bibir kering dan pecah-pecah.

Sementara Shea Butter memiliki manfaat utama menghilangkan kekeringan pada kulit karena mengandung asam lemak yang membantu menjaga kelembaban serta elastisitas kulit. Shea Butter juga mampu memberikan perlindungan ekstra terhadap paparan sinar matahari dan menjaga kulit agar tetap lembut. Bahkan Shea Butter diyakini mengandung vitamin A yang mempercepat proses kesembuhan juga vitamin D yang membantu memperbaharui sel-sel kulit mati.

Sedangkan Olive Oil atau minyak Zaitun memiliki banyak kegunaan bagi kulit karena mengandung vitamin E. Olive Oil juga berguna untuk melembabkan kulit yang kering, mencegah penuaan dini. bahkan mampu menghindarkan kulit dari kekeringan serta pecah-pecah.

Red Cherry Peppermint (sumber gambar https://www.facebook.com/KhalisaIndonesia )

Beberapa bulan setelah menggunakan Khalisa Lip Care Pure Vanilla Honey secara teratur masalah pada bibirku perlahan lenyap. Kulit bibirku tak lagi kering dan pecah-pecah. Malah berubah indah serta berwarna merah alami. Lip balm yang aku pakai inipun tidak menyebabkan alergi atau membuat rasa panas pada bibirku padahal kulitku termasuk sensitif dan aku memiliki riwayat alergi kulit.

Dulunya aku memang malas memakai pelembab bibir seperti madu karena sangat merepotkan dan takut lengket. Berbeda dengan Khalisa Lip Care yang begitu mudah dipakai bahkan untuk remaja yang baru mengenal make up. Aku hanya perlu memutar tubenya dan langsung bisa menyapukan lip balm ke bibirku. Pelembab bibir ini juga bisa dipakai sesuai kebutuhan. Jadi selain pagi hari sebelum beraktivitas, biasanya sesudah makan siang dan sholat aku kembali mengulaskan Khalisa Lip Care ke bibirku. Hingga bibirku selalu terjaga kelembabannya.

Senyumanku kini telah kembali

Sebagai remaja dengan banyak aktivitas aku tidak kesulitan meski kemanapun harus membawa Khalisa Lip Care. Produk ini kecil dan ramping dengan berat hanya 2,2 gram saja, jadi bisa masuk ke tas apapun. Bahkan saat hendak sholat aku cukup menyimpannya dalam tas mukena atau ke saku baju. Selain itu harganya yang terjangkau cocok untuk kantong remaja yang uang sakunya terbatas. Tanpa menabung terlalu lama uang kita sudah terkumpul untuk membeli lip balm yang harganya hanya sekitar 20 ribu saja.

Yang paling aku suka dari pelembab bibir ini adalah tidak lengket. Dan khusus untuk Khalisa Lip Care Pure Vanilla Honey tidak berwarna jadi aku sangat percaya diri saat memakainya. Sebab sebagai remaja aku tidak mau dicap terlalu menor. Aromanyapun terasa lembut. Karena Khalisa Lip Care memiliki 4 varian jadi kita bisa memilih sesuai selera. Dan sepertinya kelak saat Pure Vanilla Honey ku habis aku ingin mencoba varian lain.

Dan sekarang aku tidak akan kesulitan lagi membeli lip balm keluaran Rohto ini meski di kotaku belum tersedia karena Khalisa Lip Care sudah dijual secara online. Akupun tidak akan ketinggalan informasi-informasi dari Khalisa sebab Khalisa bisa diakses dari berbagai media sosial seperti :
Aku bersyukur bisa mengenal Khalisa Lip Care. Berkat lip balm ini kehidupanku sebagai remaja kembali ceria. Terima kasih Khalisa, engkau telah lembabkan dan warnai tulusnya senyumku. 



1 komentar:

  1. Casino City - Mapyro
    Find your 구미 출장안마 perfect blend of gambling, dining and 원주 출장마사지 fun in Casino City, the 목포 출장마사지 perfect spot for a quick buck to 과천 출장안마 go, at any 당진 출장샵 time. Free parking is provided

    BalasHapus